Wisata Waduk Wadas Lintang

Wisata Waduk Wadas Lintang
Anak Wedhok

Sabtu, 14 Mei 2011

Belajar Menulis

Sore ini aku ngga tau mau apa. Sementara  hari semakin temaram, dan hari ini aku belum menghasikan apapun dari pekerjaanku. Memang baru kali ini aku mencoba menulis apa yang ingin aku tuangkan dalam bloggku yang baru.
Pada awalnya aku ngga tau apa yang harus aku tulis. Yah daripada punya Blog tapi kosong, iseng-iseng aku isi aja dengan tulisan, walaupun aku ngga jelas juntrungannya. Sebenarnya udah lama aku pengin nulis, tapi ngga tau bagaimana memulai, darimana memulai dan dengan kata apa aku harus  memulai, tapi akhirnya aku tetap mencoba menemukan kata  yang pas untuk memulai menulis.aku ngga tau aku mau cerita apa sih sebenarnya, bagiku itu ngga penting, yang penting bagiku aku mulai aja menulis dan tanganku mulai menekan satu persatu tuts/keyboard komputer dan yang penting jalan terus. walaupun kosa kata atau ucapan yang keluar ngga karuan yang penting jalan terus. Nah aku ingat untuk memulai sebenarnya hanya cukup kemauan dan keberanian untuk memulai. Aku mulai berfikir bahwa profesiku sebagai auditor apalagi yang terkait dengan masalah penanganan korupsi seringkali membuat jenuh dan bosan, apalagi kalau sudah mendapatkan panggilan untuk memberikan keteranga ahli di persidangan, wah perasaan jenuh, stress, tegang was-was dan takut kumpul jadi satu, apalagi jika ternyata jadwal persidangan yang sudah ditetapkan pada pagi hari, namun ternyata tidak ada kepastian hingga siang hari, itu adalah hal-hal yang betul-betul membuat jengkel, marah, kesal dan kadang membuat tensi jadi naik. 
Kemarin, sekitar dua minggu yang lalu, kata Widya Iswara yang mengajarku pada Diklat Dalnis, bahwa kita harus berani Out of  Box  dan jangan hanya In Box aja, coba gali apa kemampuan atau keahlian lain yang kita miliki, coba tuangkan ide-ide atau apa yang ada dalam pikiran kita, kita tuangkan dalam tulisan. Belum tentu orang tidak menerima atau menolak apa yang ada dalam pikiran kita jika kita tidak pernah menyampaikan ide-ide atau pikiran kita, nah melalui blog inilah aku mencoba menggali kemampuan yang ada dalam diriku, yang tidak pernah aku munculkan atau yang belum aku ketahui yaitu dengan cara aku tuangkan dalam tulisan iseng ini.Untuk sementara sekian dulu, aku belajar menulis lain kali aku lanjutkan lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar